Promosi, pengenalan suatu perusahaan, dan juga branding
tidak terlepas dari kartu nama. Dari sinilah orang-orang akan tau siapa Anda
dan dalam perusahaan apa Anda bergerak. Kartu nama adalah elemen penting sebagai
media promosi dan membangun jaringan dalam bisnis.
Banyak orang yang kini pastinya selalu memiliki kartu nama,
tetapi harus seperti apakah bentuk dari Kartu Nama itu sendiri, apakah hanya
berisikan Nama dan Nomer Telepon saja? tentu saja tidak.
1. Font Yang Variatif
Bermainlah dengan ukuran font, hal ini akan sangat efektif
dalam menuntun mata pembaca memilah mana konten yang punya prioritas paling
utama pada kartu nama. Namanya saja kartu nama, jadi buat nama dengan ukuran
paling besar dan bold sehingga menarik perhatian mata lebih dulu. Setelah itu,
nomor telepon yang aktif, email dan alamat bisa dibuat lebih kecil namun tetap
keren.
2. To Do Point
To Do Point atau langsung ke pokok pembahasan. Cukup
tampilkan hal-hal yang penting saja dalam desain krtu nama. Walaupun kartu nama
digunakan juga sebagai sarana promosi, tapi medianya sangat terbatas. Ada media
promosi lain yang bisa menampung konten-konten yang tidak muat diselipkan di
kartu nama, seperti brosur dan flyer misalnya.
3. White Space
White space dapat diartikan sebagai ruang kosong dalam
desain kartu nama. Berikan white space yang cukup agar fokus konten menjadi
kuat. Selain itu, secara naluriah mata akan menolak jika ditampilkan konten
visual yang penuh. Seperti melihat wajah seseorang dari jarak 1 cm, kita akan
spontan menjauh untuk melihat keseluruhan wajah dengan tampilan yang lebih
baik. White space juga membantu membuat tampilan desain tampak elegan dan
profesional. The experts say: white space is your friend.
4. Bleed
Bleed adalah garis batas atau margin yang harus
diperhitungkan ketika mendesain kartu nama. Sederhananya bisa diartikan sebagai
langkah berhati-hati agar konten-konten desain tidak terpotong pada saat
diproduksi. Standar bleed untuk desain kartu nama adalah 3-5 mm. Cukup beri
batasan dengan ukuran 3-5 mm di sekeliling area kartu nama agar konten tetap
utuh.
5. Unik
Dan terakhir, agar Kartu Nama tidak langsung dibuang buat
seunik mungkin. Menjadi unik adalah salah satu poin kunci untuk memposisikan
diri pada ingatan paling atas dalam pikiran konsumen. Tidak hanya dalam desain,
keunikan pada kartu nama juga bisa ditampilkan pada material kartu nama.
Itulah beberapa hal dalam mendesain kartu nama yang harus
Anda ketahui. Kartu nama dalam sebuah promosi harus bisa bersaing dengan yang
lainnya, dan buatlah sebuah kartu nama yang menarik agar bisa mempresentasikan
perusahaan yang Anda miliki.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar