Senin, 16 Januari 2017

Seperti Apa Poster Yang Efektif dan Menarik Itu? Ini Dia Ciri-Cirinya



Media publikasi untuk menyampaikan informasi bermacam-macam bentuknya, salah satunya yang sangat populer adalah poster. Ketika kita berjalan-jalan di lingkungan sekitar, pastinya pernah melihat beberapa media cetak ayng tertempel di tembok-tembok atau ketika kita di bioskop, maka beragam poster film sering kita temukan.

Poster termasuk media promosi yang menarik, karena biasanya memiliki tingkat attention yang cukup tinggi dan bisa dilihat semua orang, meskipun orang tersebut tidak ingin atau sengaja melihat poster tersebut.


Poster sebagai media promosi tentu saja harus menarik agar materi promosi yang akan kita tampilkan bisa efektif. Maka dari itu, rancanglah poster tersebut dengan seksama oleh perancang grafis atau jasa desain logo dengan mempertimbangkan beberapa hal berikut ini. Yuk, ketahui infonya.



Pasang Ditempat Strategis

Media poster umumnya sering kita jumpai di tempat-tempat umum yang banyak dilewati atau dikunjungi orang, misalnya di tempat perempatan jalan. Contoh lain, misalnya di bank, pusat perbelanjaan atau mall, toko fashion, restoran, rumah sakit, stasiun, terminal, dan sebagainya. Poster diletakkan di tempat umum agar mudah diketahui dan dibaca informasinya oleh setiap khalayak yang mengunjungi tempat tersebut.

Ukuran Poster Relatif Besar

Media publikasi untuk poster berbeda dengan media promosi lainnya, dimana poster umumnya memiliki ukuran yang cukup besar. Misalnya, poster dicetak di kertas ukuran A3 atau yang lebih besar. Dengan ukuran media yang besar, poster lebih mudah dikenali dan teks atau gambar lebih gampang terbaca. Tujuannya, yaitu untuk menarik perhatian karena poster diletakkan di tempat-tempat umum. Dan, ketika berada di tempat umum, orang yang biasanya hanya memperhatikan sambil lalu akan tertarik untuk melihat poster yang berukuran besar.

Memperhatikan Elemen dan Prinsip Desain

Supaya menarik dan bisa dilirik oleh banyak orang, poster didesain sedemikian rupa dengan memperhatikan elemen-elemen dan prinsip-prinsip desain. Tujuannya, selain poster bisa menarik perhatian dan pesan yang disampaikan dapat tercapai, poster juga mempunyai nilai estetika yang dapat diapresiasi oleh siapapun. Prinsip-prinsip desain itu perlu diterapkan dalam desain poster agar pesan dapat tersampaikan dengan baik sesuai tujuan sang perancang.



Memiliki Tema dan Konsep

Sebagai salah satu media penyampaian pesan dan promosi suatu brand, poster harus didesain berdasarkan konsep dan tema apa yang akan diangkat. Konsep dan tema ini harus jelas agar ketika orang berada di tempat umum, mereka tidak akan mengabaikan poster yang kita desain hanya karena konsepnya tidak ada atau tidak jelas.

Menonjolkan Teks dan Gambar

Salah satu elemen desain yang sering ditonjolkan dalam poster adalah ilustrasi atau gambar yang menarik. Gambar tersebut berfungsi sebagai eye catcher yang mampu menyedot perhatian khalayak. Satu hal yang perlu dipertimbangkan adalah gambar itu harus sesuai dengan konsep dan tema yang sedang diangkat.

Selain gambar yang tepat, poster yang baik juga menampilkan tulisan atau huruf yang biasanya berukuran besar. Huruf yang besar itu terutama digunakan pada headline atau judul poster untuk menonjolkan pesan utama.



Itulah beberapa ciri-ciri terkait poster yang menarik dan efektif. Ketika membuat sebuah poster untuk media promosi, hendaklah Anda mengikuti hal-hal diatas agar poster yang kita desain bukan hanya sebuah poster tetapi karya seni yang berharga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar